Sariputta | Apakah Buku Paritta dan buku Dhamma tidak boleh diletakkan di lantai ? Sariputta

Apakah Buku Paritta dan buku Dhamma tidak boleh diletakkan di lantai ?

Tanya Jawab Bhikkhu Uttamo

👁 1 View
2017-10-18 11:32:36

Dari: Susanto, Jakarta

Namo Buddhaya,
Bhante, saya ingin bertanya :
Apakah Buku Paritta dan buku Dhamma tidak boleh diletakkan di lantai ? Sebab ada
beberapa buku Dhamma yang menuliskan anjuran ini. Bagaimana pandangan Buddhis
tentang hal ini.
Terima kasih.

Jawaban:

Sebenarnya, apabila ditinjau dari materi atau bahan pembuat buku, buku Dhamma
adalah sama dengan buku lainnya. Namun, jika dilihat dari isi buku Dhamma yang
memungkinkan seseorang untuk memperbaiki kualitas batin sehingga mencapai kesucian
serta tidak terlahirkan kembali, maka buku Dhamma menjadi berbeda dengan buku
lainnya. Perbedaan inilah yang menimbulkan sikap umat Buddha untuk menghormati isi
buku Dhamma dengan tidak meletakkan di sembarang tempat sehingga
mengkondisikannya diperlakukan kurang layak, misalnya diduduki atau dilangkahi.

Timbulnya tradisi penghormatan pada buku Dhamma juga terjadi karena umat Buddha
menghormati perjuangan keras Sang Buddha untuk menembus serta membabarkan
Dhamma sehingga banyak orang yang telah mencapai kesucian, terbebas dari kelahiran
kembali.
Penghormatan pada buku Dhamma bukan disebabkan oleh materi pembuat sejilid buku
tersebut.
Semoga jawaban ini bermanfaat.

Salam metta,
B. Uttamo

Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com