Versi Sederhana
Suddhika (SN 31.1)
Di Sāvatthī. “Para bhikkhu, Aku akan mengajarkan kepada kalian mengenai para deva dari kelompok gandhabba. Dengarkanlah …
“Dan apakah, para bhikkhu, para deva dari kelompok gandhabba? Ada, para bhikkhu, para deva yang menetap di akar-akar harum, para deva yang menetap di inti kayu harum, para deva yang menetap di kayu lunak harum, para deva yang menetap di kulit kayu harum, para deva yang menetap di tunas harum, para deva yang menetap di daun harum, para deva yang menetap di bunga harum, para deva yang menetap di buah harum, para deva yang menetap di getah harum, dan para deva yang menetap di aroma harum.
“Ini, para bhikkhu, disebut para deva dari kelompok gandhabba.”
“Dan apakah, para bhikkhu, para deva dari kelompok gandhabba? Ada, para bhikkhu, para deva yang menetap di akar-akar harum, para deva yang menetap di inti kayu harum, para deva yang menetap di kayu lunak harum, para deva yang menetap di kulit kayu harum, para deva yang menetap di tunas harum, para deva yang menetap di daun harum, para deva yang menetap di bunga harum, para deva yang menetap di buah harum, para deva yang menetap di getah harum, dan para deva yang menetap di aroma harum.
“Ini, para bhikkhu, disebut para deva dari kelompok gandhabba.”
Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com