Sariputta | Suttapitaka | Karena Tidak Mengenali Secara Langsung Sariputta

Karena Tidak Mengenali Secara Langsung

Rūpa apaccakkhakamma (SN 33.51)

“Itu adalah, Vaccha, karena tidak mengenali secara langsung bentuk … perasaan … persepsi … bentukan-bentukan kehendak … kesadaran, asal-mulanya, lenyapnya, dan jalan menuju lenyapnya maka berbagai pandangan spekulatif itu muncul di dunia: ‘Dunia adalah abadi’ … atau ‘Sang Tathāgata bukan ada juga bukan tidak ada setelah kematian.’ Ini, Vaccha, adalah sebab dan alasan mengapa berbagai pandangan spekulatif ini muncul di dunia: ‘Dunia adalah abadi’ atau ‘Dunia adalah tidak abadi’; atau ‘Dunia adalah terbatas’ atau ‘Dunia adalah tidak terbatas’; atau ‘Jiwa dan badan adalah sama’ atau ‘Jiwa adalah satu hal, badan adalah hal lainnya’; atau ‘Sang Tathāgata ada setelah kematian,’ atau ‘Sang Tathāgata tidak ada setelah kematian,’ atau ‘Sang Tathāgata ada juga tidak ada setelah kematian,’ atau ‘Sang Tathāgata bukan ada juga bukan tidak ada setelah kematian.’”

Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com