Dunia ini Kosong
Suññaloka (SN 35.85)
Yang Mulia Ānanda mendatangi Sang Bhagavā … dan berkata kepada Beliau: “Yang Mulia, dikatakan ‘dunia ini kosong, dunia ini kosong.’ Bagaimanakah, Yang Mulia, yang dikatakan ‘dunia ini kosong’ itu?”
“Yaitu, Ānanda, karena kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri, sehingga dikatakan, ‘Dunia ini kosong.’ Dan apakah yang kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri? Mata, Ānanda, adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri. Bentuk-bentuk adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri. Kesadaran-mata adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri. Kontak-mata adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri ... Perasaan apa pun yang muncul dengan kontak-pikiran sebagai kondisi—apakah menyenangkan atau menyakitkan atau bukan-menyakitkan juga bukan-menyenangkan—itu juga adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri.
“Adalah, Ānanda, karena kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri, sehingga dikatakan, ‘Dunia ini kosong.’”
“Yaitu, Ānanda, karena kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri, sehingga dikatakan, ‘Dunia ini kosong.’ Dan apakah yang kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri? Mata, Ānanda, adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri. Bentuk-bentuk adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri. Kesadaran-mata adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri. Kontak-mata adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri ... Perasaan apa pun yang muncul dengan kontak-pikiran sebagai kondisi—apakah menyenangkan atau menyakitkan atau bukan-menyakitkan juga bukan-menyenangkan—itu juga adalah kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri.
“Adalah, Ānanda, karena kosong dari diri dan apa yang menjadi milik diri, sehingga dikatakan, ‘Dunia ini kosong.’”
Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com