Ketagihan
Taṇhā/Tasinā (SN 45.170)
“Para bhikkhu, ada tiga jenis ketagihan ini. Apakah tiga ini?
Ketagihan akan kenikmatan indria, ketagihan akan penjelmaan, ketagihan akan pemusnahan.
Ini adalah ketiga jenis ketagihan itu. Jalan Mulia Berunsur Delapan harus dikembangkan demi pengetahuan langsung pada ketiga jenis ketagihan itu, untuk memahaminya sepenuhnya, demi kehancurannya sepenuhnya, untuk meninggalkannya.
“Jalan Mulia Berunsur Delapan apakah? Di sini, para bhikkhu, seorang bhikkhu mengembangkan pandangan benar … konsentrasi benar, yang berdasarkan pada keterasingan, kebosanan, dan lenyapnya, yang matang pada pelepasan. Jalan Mulia Berunsur Delapan ini harus dikembangkan demi pengetahuan langsung pada ketiga jenis ketagihan ini, untuk memahaminya sepenuhnya, demi kehancurannya sepenuhnya, untuk meninggalkannya.”
Ketagihan akan kenikmatan indria, ketagihan akan penjelmaan, ketagihan akan pemusnahan.
Ini adalah ketiga jenis ketagihan itu. Jalan Mulia Berunsur Delapan harus dikembangkan demi pengetahuan langsung pada ketiga jenis ketagihan itu, untuk memahaminya sepenuhnya, demi kehancurannya sepenuhnya, untuk meninggalkannya.
“Jalan Mulia Berunsur Delapan apakah? Di sini, para bhikkhu, seorang bhikkhu mengembangkan pandangan benar … konsentrasi benar, yang berdasarkan pada keterasingan, kebosanan, dan lenyapnya, yang matang pada pelepasan. Jalan Mulia Berunsur Delapan ini harus dikembangkan demi pengetahuan langsung pada ketiga jenis ketagihan ini, untuk memahaminya sepenuhnya, demi kehancurannya sepenuhnya, untuk meninggalkannya.”
Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com