Sariputta | Suttapitaka | Parinibbana 4 Sariputta

Parinibbana 4

Nibbāna­paṭisaṃyutta 4 [Parinibbāna 4] (Ud 8.4)

Demikianlah yang saya dengar. Pada suatu ketika Sang Bhagava sedang berada di dekat Savatthi, di Hutan Jeta, di Vihara Anathapindika. Pada saat itu Sang Bhagava sedang mengajar ….. para bhikkhu dengan percakapan mengenai Dhamma yang berhubungan dengan Nibbana, dan para bhikkhu itu ….. sangat berminat mendengarkan Dhamma.

Kemudian, karena menyadari pentingnya hal ini, Sang Bhagava pada saat itu mengungkapkan kotbah inspirasi ini:

Bagi yang ditopang ada ketidak-stabilan,
bagi yang tidak ditopang tidak ada ketidak-stabilan;
bila tidak ada ketidak-stabilan, ada ketenangan;
bila ada ketenangan tidak ada sikap takluk;
bila tidak ada sikap takluk tidak ada datang-dan pergi; dan
bila tidak ada datang-dan-pergi tidak ada kematian-dan-kemunculan;
bila tidak ada kematian-dan-kemunculan, tidak ada “di sini” atau “di luar sana” ataupun di antara keduanya.
Inilah akhir dari penderitaan.

Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com